Sabtu, 11 Mei 2024

Momen Pergantian Tahun Malam Ini Diprakirakan Turun Hujan

Koresponden:
Er Riyadi
Kamis, 31 Desember 2020 3:42

Ilustrasi Hujan/ IST

DIKSI.CO, SAMARINDA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas III Temindung Samarinda, memprakirakan momen pergantian tahun yang jatuh malam ini, Kamis (31/12/2020) akan turun hujan.

Dalam rilis prakiraan cuaca yang dirilis BMKG Samarinda, hujan diperkirakan akan turun pada Kamis malam, sejak pukul 23.00 Wita hingga pergantian tahun.

Riza Arian Noor, Kepala BMKG Samarinda mengungkap, hujan riangan diprakirakan terjadi saat momen tahun baru 2021.

Iklan KPC/ Diksi.co

Prakiraan tersebut berdasarkan hasil model dan dinamika atmosfer di langit Samarinda, hingga menjelang siang.

"Diprakirakan akan turun hujan ringan saja, dari hasil model dan dinamika atmosfer jelang siang ini," kata Riza Arian, Kamis (31/12/2020).

Dirinya menjelaskan, hujan ringan tengah malam ini akan terjadi merata di seluruh wilayah Samarinda.

"Hujan diperkirakan merata di wilayah  Samarinda secara umum," tegasnya. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews