Jumat, 22 November 2024

Memasuki Musim Hujan, Ketinggian Waduk Hanya 7 Meter

Koresponden:
Alamin
Senin, 11 Desember 2023 18:25

Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Masyarakat masih mengeluhkan terkait air bersih yang masih sulit mengalir di daerahnya hingga saat ini, padahal hujan sudah mulai turun dengan intensitas yang tinggi.

Hal ini mendapat respon dari Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud, yang mengatakan bahwa memang banyak masyarakat yang menyampaikan hal ini, tetapi mengingat Kota Balikpapan sistemnya adalah menggunakan tadah hujan untuk mendapatkan air bersih.

"Seperti yang kita ketahui ketergantungan Kota Balikpapan ini dari dulu, kalau sudah kemarau beberapa bulan, air di waduk manggar pasti level air menurun, dan ada standarnya. Karena kita kan tadah hujan," kata Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud.

Ia mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan survey langsung ke Waduk Manggar, ternyata posisi stabil itu 10 meter ketinggiannya, tapi sampai sekarang walaupun hujan masih di bawah 7 meter.

"Sementara kondisi kritis kita itu tidak boleh diambil melalui balai, tidak boleh dibawah 7 meter ketinggian waduk kita," katanya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews