Sabtu, 23 November 2024

Masalah Jembatan hingga Longsor Jadi Perhatian Siswanto dalam Reses Balikpapan Kota 

Koresponden:
Ainun Amelia
Sabtu, 5 Juni 2021 6:47

Anggota Komisi I Siswanto Budi Utomo saat melakukan reses di Balikpapan Kota/Diksi.co

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Sambangi warga Balikpapan Kota, Anggota Komisi I DPRD Kota Balikpapan Siswanto Budi Utomo kembali menggelar reses di Jalan Prapatan Dalam RT. 5 No. 77.

Kegiatan reses ini dilakukan Siswanto pada Masa Persidangan II Tahun 2021, Jumat (4/6/2021) sore. 

Sebanyak 5 RT hadir dalam kegiatan reses ini yaitu dari RT 05, RT 43, RT 1, RT 2, dan RT 27, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, dan menjaga jarak. 

Dikatakan Siswanto, sejumlah usulan telah disampaikan oleh masyarakat Balikpapan Kota dalam reses ini yang menginginkan agar daerahnya dapat diperbaiki seandainya ada kerusakan-kerusakan yang terjadi. 

"Ada beberapa yang sudah saya catat yang akan saya coba untuk mendiskusikannya bersama teman-teman di DPRD," ujar Siswanto saat ditemui awak media usai pelaksanaan reses

Aspirasi masyarakat seperti masalah jembatan, tanah longsor akan dimasukan datanya melalui Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD). 

"Tapi ada beberapa masalah seperti PDAM nanti kita coba untuk melapor PDAM minta tolong bisa dipasang. Kalau memang PDAM lama ya insha Allah saya yang tanggung untuk biayanya," katanya. 

Semua usulan yang telah disampaikan inj akan menjadi prioritas politisi Gerindra ini, seperti pembangunan drainase yang sudah terealisasikan sebelumnya. 

"Semua prioritas untuk saya, saya akan jalani, mulai jembatan, pemasangan PDAM, longsor yang bersifat infrastruktur," katanya. 

"Harapannya semoga semua permintaan dan aspirasi masyarakat bisa saya realisasikan, saya akan usahakan kita jalankan aspirasinya," pungkasnya. (advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews