"Apabila memiliki gejala, masyarakat disarankan segera berobat ke pusksemas, klinik, rumah sakit, dan jangan menunggu sesak napas. Apalagi jika di dalam satu rumah atau kelompok terdapat gejala yang sama," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty.
Tim Satgas Covid-19 terus mengimbau kepada masyarakat untuk dapat menerapkan protokol kesehatan, serta tetap berada di rumah saja terlebih pada malam pergantian tahun baru nanti.
Menurut data Per Kamis (31/12/2020) total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di kota Balikpapan mencapai 5902 kasus, sementara ada 281 pasien yang diisolasi di rumah sakit, 483 pasien yang di isolasi mandiri, 4869 pasien yang telah sembuh, 269 orang yang meninggal dunia. (tim redaksi Diksi)