DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Rencana Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di tengah pandemi Covid-19 masih menjadi pembahasan Pemerintah Kota Balikpapan.
Tak ingin kecolongan terjadinya penambahan kasus Covid-19, pembahasan terus dilakukan ini sebab Balikpapan masih berstatus Level 4 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Balikpapan Muhaimin, mengatakan pihaknya bisa saja menggelar PTM jika status level PPKM di Balikpapan telah menurun.
Namun hal itu juga tergantung kebijakan yang diputuskan Wali Kota Balikpapan yang juga selaku Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19.
"Target PTM tergantung 2 hal, apakah Balikpapan akan turun dari level 4 jadi level 3 atau rekomendasi atau persetujuan dari Wali Kota," kata Muhaimin.
Menurut kebijakan pemerintah, siswa yang masih duduk di bangku SD belum diperbolehkan menerima vaksin, maka syarat penerima vaksin yang diwajibkan hanyalah gurunya saja.