Selasa, 21 Mei 2024

Jumat Depan, Andi Harun Bakal Paparkan Program Rp 100-300 Juta Per RT

Koresponden:
diksi redaksi
Selasa, 7 Juli 2020 14:42

Andi Harun (baju merah), Bakal Calon Wali Kota Samarinda/ Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA -  Kunjungan ke warga dilakukan salah satu tokoh di Samarinda, Andi Harun

Sebelumnya, ia telah bertemu langsung dengan Forum Kerukunan Masyarakat Sulawesi di Samarinda

Kemudian, pada Selasa (7/7/2020) hari ini, Andi Harun kembali agendakan pertemuan dengan warga.

Kali ini bertempat di Cafe Bagios Samarinda

Di pertemuan itu, beberapa Ketua Rukun Tetangga (RT) Teluk Lerong Ulu ikut hadir dalam pertemuan. 

Dalam pertemuan itu, Andi Harun sampaikan bahwa dirinya bakal lakukan launching terkait program anggaran Rp 100 - 300 juta per RT. 

"Saat ini masyarakat hanya bisa melihat dan mendengar terkait program itu, tetapi belum mengetahui bagaimana detailnya. Untuk itu, pada Jumat esok di tempat yang sama, saya akan jelaskan dan paparkan program tersebut. Bagaimana detailnya, pengelolaannya. Kalau bapak berkenan, silakan datang pada Jumat 10 Juli, di tempat yang sama," ucapnya. 

Disampaikan Andi Harun, program Rp 100 - 300 juta per RT ini adalah salah satu solusi untuk mengatasi perbedaan ekonomi dan pembangunan di suatu daerah. 

"Mereka (warga) juga berkesimpulan bahwa ini adalah salah satu upaya untuk mempercepat pembangunan di tingkat RT," ujar Andi Harun

Sementara itu, H Taryanto, Ketua RT 29 Teluk Lerong Ulu, sampaikan dirinya mendukung semua program yang dinilai baik untuk perkembangan Samarinda ke depan. 

"Tentu kami mendukung hal-hal baik. Mudah-mudahan apa yang diinginkan warga bisa tercapai," ucapnya. (tim redaksi Diksi) 

 

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews