Akun Twitter @eko_kuntadhi, misalnya, mengunggah tangkapan layar RDP tersebut yang memperlihatkan Nasir dan jam tangannya, bersebelahan dengan tangkapan layar mengenai estimasi harga jam tangan tersebut.
"Saya mengikuti video rapat di DPR, yang isinya ada orang sengak mengusir peserta rapat. Saya juga sudah mengkaji keaslian video tsb. Tentu ada pendapat & tanggapan saya. Namun, lebih baik saya simpan agar politik tak semakin panas. Kita fokus saja pada jam tangan Hublot *SBV*," tulisnya.
Adapun jam Hublot yang dikenakan Nasir diduga adalah model Spirit of Big Bang Hublot.
Pada laman www.watchesofswitzerland.com, model jam Hublot yang mirip dengan yang dipakai Nasir, yakni Spirit of Big Bang Hublot Titanium Blue, dibanderol seharga 20.900 dollar AS atau sekitar Rp 301,1 juta.
Siluet modern Hublot
Hublot merupakan produsen jam tangan mewah asal Swiss yang didirikan oleh Carlo Crocco pada 1980 dan kini ada di bawah payung grup barang-barang mewah LVMH.