DIKSI.CO, PASER - Komisi I DPRD Paser mengingatkan kalangan eksekutif di Pemkab untuk laksanakan proses seleksi jabatan Direktur Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Prima Jaya Taka.
Pasalnya, jabatan itu akan segera berakhir dalam waktu dekat ini.
"Segera disiapkan prosesnya itu. Nanti dewan juga bagian dari fit and proper test. Cuma nanti, belum dibahas. Karena kita belum terima ini sampai kapan secara persis berakhir masa jabatannya," kata Ketua Komisi I DPRD Paser, Hendrawan Putra.
Berdasarkan pengawasan yang dilakukan DPRD dijelaskan Hendrawan, kondisi Perumda Prima Jaya Taka hingga kini masih belum begitu baik meskipun jajaran direksi terus berbenah.
"Kami apresiasi mereka, meskipun kondisi perusahaan tidak terlalu baik, namun masih bisa menyetor PAD Rp100 juta," puji Hendrawan.