DIKSI.CO, KUKAR - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kutai Kartanegara (Kukar) mendorong pihak sekolah dan guru untuk kreatif dalam memberikan pembelajaran kepada siswa.
Diantaranya menggunakan media pembelajaran yang menyenangkan untuk siswa, terutamanya dalam kegiatan pembelajaran dengan menggunakan buku.
Hal itu dilakukan sebagai upaya Disdikbud Kukar untuk dapat meningkatkan literasi kepada peserta didik.
Disampaikan Kabid Pendidikan SD, Disdikbud Kukar, Ahmad Nurkhalis, bahwa perlu ada kesadaran masing-masing untuk mendorong kegiatan dengan buku, terutamanya dalam hal membaca buku.
"Perlu ada kesadaran masing-masing untuk mendorong kegiatan dengan buku, terutamanya dalam hal membaca buku," ujar Ahmad Nurkhalis, Rabu (1/5/2024).
Dijelaskannya, kegiatan membaca bisa dilakukan dengan pendekatan yang menyenangkan bagi peserta didik, misalnya melalui lukisan atau gambar yang ada disekolah.