Jumat, 22 November 2024

Serentak, 14.693 Siswi di Balikpapan Minum Tablet Tambah Darah

Koresponden:
Ainun Amelia
Rabu, 26 Oktober 2022 10:38

Siswi di Kota Balikpapan secara serentak meminum tablet tambah darah (TTD)

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Pemerintah Kota Balikpapan, ikut berpartisipasi dalam Pemecahan Rekor MURI Minum Tablet Tambah Darah (TTD) Serentak di Sekolah Seluruh Indonesia.

Kegiatan ini dikemas dalam bentuk kegiatan Aksi Bergizi dan dirangkai dengan teleconference Menteri Kesehatan dengan Pimpinan Daerah, perwakilan sekolah dan perwakilan siswa, Rabu (26/10/22).

"Serentak kegiatan pemberi penambahan gizi penambah darah, di Kota Balikpapan ada 47 sekolah secara serentak melakukannya," ujar Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud, saat meninjau pelaksanaan pemecahan rekor muri tersebut di SMPN 1 Balikpapan dan SMAN 1 Balikpapan.

Menurutnya kegiatan hari ini juga untuk mencegah stunting pada anak, dengan komitmen ini diharapkan anak-nak dapat tumbuhnya dengan sehat.

"Ini adalah bentuk komitmen pemerintah untuk menjadikan anak yang cerdas, sehat, dan kuat," ujarnya.

Orang nomor satu di Kota Balikpapan ini mengatakan tentunya dengan nilai gizi yang ditanamkan dan diberikan kepada anak-anak sekolah ini dapat menjadikan Sumber Daya Manusia (SDM) yang lebih unggu lagi.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews