DIKSI.CO, TANAPASER - Syarifah Masitah Assegaf, Wakil Bupati Paser tinjau lokasi kebakaran toko yang terjadi di Kecamatan Kuaro.
Peninjauan itu dilakukan Selasa (9/3/2021).
Hal ini dijelaskan Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Paser, Ina Rosana. Dirinya juga ikut mendampingi dalam peninjauan itu.
"Ya, Ibu Wabup sempat lakukan kunjungan ke lokasi kebakaran," ujarnya.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Paser, Tatang Abdimas sampaikan bahwa munculnya api sempat disaksikan oleh warga sekitar saat peristiwa kebakaran terjadi.
"Ada saksi yang melihat sumber asap yang berasal dari toko," katanya.
Dalam proses pemadaman, ia sampaikan api sudah berhasil dijinakkan petugas pukul 09.00 Wita.
"Penyebab kebakaran masih terus diselidiki," ujarnya.
Dugaan sementara, kebakaran terjadi karena korsleting listrik. (tim redaksi Diksi)