Jumat, 20 September 2024

Rapid Test Massal Gratis Kembali Dibuka di Balikpapan Barat

Koresponden:
Ainun Amelia
Minggu, 14 Juni 2020 6:16

Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty/Diksi.co

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Rapid test massal gratis akan kembali digelar di Puskesmas Baru Tengah dan Baru Ilir pada Senin (15/6/2020) mendatang.

Hal ini dilakukan oleh tim gugus tugas Covid-19 sebagai lanjutan dari rapid test massal yang telah dilakukan pada Sabtu (13/6/2020) lalu, seperti yang disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty.

"Dilanjutkan hari Senin nanti yang akan datang," ujar Dio sapaan Andi Sri Juliarty.

Dio mengimbau kepada masyarakat terkhusus yang berada di daerah Kampung Baru dan yang merasa melakukan kontak dengan klaster keluarga Kampung Baru, untuk dapat melaksanakan rapid test massal esok.

"Oleh karena itu kami mengimbau kepada seluruh masyarakat terkhusus yang berada di Baru Tengah dan Baru Ilir, untuk memanfaatkan kesempatan rapid test secara gratis," katanya.

"Di puskesmas Baru Tengah dan Baru Ilir," lanjutnya.

Penyediaan 2 puskesmas sebagai tempat rapid test massal ini sebagai bentuk antisipasi tim gugus tugas agar tidak menumpuk dan tetap bisa menjaga physical distancing.

"Tadinya kita khawatir bertumpuk di Baru Tengah, jadi kita buka 1 layanan tujuannya untuk mempermudah akses masyarakat saja," ujar Dio.

Diketahui, rapid test massal yang dilakukan Sabtu (13/6/2020) lalu dari pukul 09.00 Wita hingga 12.00 Wita hanya diikuti 87 orang, yang meliputi 75 orang dari Puskesmas Baru Tengah, dan 12 orang dari Puskesmas Baru Ilir.

Dari hasil rapid test massal itu ditemukan ada 1 orang yang reaktif dan memiliki riwayat kontak, yang bersangkutan dilanjutkan dengan proses uji swab. (tim redaksi Diksi) 

 

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews