Sabtu, 21 September 2024

Perempat Final Piala Presiden 2022, Borneo FC vs PSM Makassar, Cek Harga Tiket Stadion Segiri

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Jumat, 1 Juli 2022 13:34

Potret Stadion Segiri Samarinda/ Foto: IST

DIKSI.CO, SAMARINDA - Laga 8 besar Piala Presiden 2022 atara Borneo FC Samarinda Vs PSM Makassar akan digelar di Stadion Segiri Samarinda, Minggu (3/7/2022) mendatang.

Menjelang laga tersebut terjadi perubahan harga tiket masuk stadion dimana pada fase babak penyisihan, sebelumnya harga ekonomi Rp 75 ribu dan VIP Rp 150 ribu untuk dua laga.

Terbaru panitia telah memutuskan, untuk pertandingan partai perempat final nantinya harga tiket penonton ekonomi Rp 65 ribu dan tiket VIP Rp 150 ribu.

Perihal harga tiket masuk menjelang laga Pesut Etam melawan Skuad Juku Eja tersebut telah disampaikan langsung oleh Manajer Tim Borneo FC Samarinda, Dandri Dauri.

Dandri menyebut inilah yang menjadi kegalauan pihaknya, di satu sisi tak ingin beratkan masyarakat, tapi juga harus dipahami panitia juga bekerja keras untuk memenuhi ketentuan syarat PT Liga Indonesia Baru (LIB).

"Maka untuk itu harga tiket pertandingan nantinya kami putuskan untuk ekonomi Rp 65 ribu sementara untuk VIP tetap dengan harga Rp 150 ribu," ungkapnya.

Dirinya juga menginformasikan bahwa untuk pembelian tiket hanya bisa dilakukan melalui online saja. Hal tersebut juga merupakan ketentuan yang disyaratkan oleh PT LIB.

"Pembelian tiket hanya bisa lakukan secara online (www.borneofc.id/tiket), dan pembelian telah bisa dimulai dari hari Kamis kemarin," sebutnya.

Kepada masyarakat Kota Tepian julukan Kota Samarinda, ia mengajak agar bersama-sama teruskan trend positif yang ada sekarang ini, yakni dengan menjaga dan mengawal.

Menjaga dalam artian penyelenggaraan Piala Presiden 2022, dan mengawal dalam artian memberikan dukungan kepada Prestasi Borneo FC Samarinda.

"Sehingga mata dunia melihat kita bahwa kita mampu untuk menyelenggarakan yang dinamakan Piala Presiden," tutupnya. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews