Jumat, 22 November 2024

PDP yang Dirawat Intensif di IA Moeis Dinyatakan Negatif Covid-19, Pasien Miliki Riwayat Penyakit Jantung

Koresponden:
Er Riyadi
Jumat, 5 Juni 2020 11:15

Petugas dari BPBD Samarinda mengevakuasi PDP di RS Dirgahayu untuk dirujuk ke RSUD IA Moeis Samarinda, Sabtu (30/5/2020)/IST

DIKSI.CO, SAMARINDA - Usai menjalani perawatan intensif di RSUD IA Moeis Samarinda, seorang pasien dalam pengawasan (PDP) dinyatakan negatif Covid-19, hasil pemeriksaan PCR.

Pasien laki-laki usia 57 tahun itu awalnya dirawat di Rumah Sakit Digahayu Samarinda. Kemudian dibawa ke RSUD IA Moeis Samarinda untuk mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit rujukan Covid-19 itu.

Pasien dipindah karena saat pemeriksaan rapid test, diperoleh hasil reaktif.

Ismed Kusasih, Plt Kepala Dinas Kesehatan Samarinda, menyampaikan usai dilakukan pemeriksaan PCR, PDP yang dirawat di RSUD IA Moeis dinyatakan negatif Covid-19.

"Swabnya negatif yang dirujuk dari RS Dirgahayu ke Moeis," kata Ismed, Jumat sore (5/6/2020).

Meski telah dinyatakan negatif, sang pasien masih menjalani perawatan di IA Moeis, karena masih ada penyakit penyerta yang perlu ada perawatan medis. Pasien tersebut memiliki riwayat sakit jantung.

"Comorbidnya (penyakit penyerta) ada. Jadi yang jelas dirawat comorbidnya aja," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)

Saefuddin Zuhri/Diksi.co

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews