DIKSI.CO, SAMARINDA - Nadiem Makarim, Mendikbud Ristek RI, mendesak pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) mulai dilaksanakan Juli 2021.
Nadiem mengungkap tidak ada tawar menawar atas rencana pelaksanaan PTM. Hal itu dilakukan guna menyelamatkan masa depan Indonesia, yang sangat bergantung pada sumber daya manusia.
"Tidak ada tawar-menawar untuk pendidikan, terlepas dari situasi yang kita hadapi," kata Nadiem, beberapa waktu lalu.
Rencana pelaksanaan PTM itupun direspon oleh Anwar Sanusi, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaltim.
Menurutnya, kementerian sebelum mengambil kebijakan pelaksanaan PTM, telebuh dahulu mesti melihat kesiapan daerah.
"Itu kan menteri, kementerian. Menteri itu kan tidak melihat kesiapan daerah. Seharusnya nanya dulu," ungkapnya, dikonfirmasi Senin (7/6/2021).