Senin, 25 November 2024

Kemeriahan Festival Mahakam Berlanjut, Muda-mudi Rebutkan Hadiah Menarik di Lomba Tari Kreasi Pesisir

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Sabtu, 6 November 2021 13:27

Penyerahan hadiah lomba seni Tari Kreasi Pesisir di Festival Mahakam, Sabtu (6/11/2021)/ Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Rangkaian acara Festival Mahakam ke-20 terus berlanjut pada, Sabtu (6/11/2021). Berlangsung di Atrium BIG Mall Samarinda, lomba tari kreasi pesisir dipertontonkan.

Tampak keceriaan muda mudi sedang beradu kemampuan seni tari tiap-tiap team. Tarian kreasinya penuh makna, terdapat berbagai kisah dibaliknya dengan balutan kostum yang beragam memanjakan mata pengunjung.

Bagi peserta, dalam ajang tak sekedar meraih juara, lebih dari itu adalah ingin melestarikan nilai-nilai budaya.

"Saya memang suka tari, karena kalau bukan kita siapa lagi yang akan melestarikan budaya," kata Iqbal, peserta tari saat ditanya oleh MC perihal keikutsertaan nya dalam seni tari.

"Dalam tari, sangat sedikit pelaku dari cowok, disitu saya berpikir, bagaimana kelanjutannya jika kita tidak terlibat," sambungnya.

Di kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pariwisata ?Kota Samarinda, I Gusti Ayu Sulistiani sangat mengapresiasi antusias dari muda-mudi yang ingin melestarikan budaya bangsa.

"Ini adalah contoh anak muda, yang punya keinginan kuat untuk melestarikan budaya bangsa. Bagaimanapun majunya kita dalam dalam kehidupan sehari-hari, melestarikan budaya, adat istiadat wajib untuk kita selalu lestarikan,"katanya.

Dalam giat tersebut, para peserta lomba, mendapat penghargaan atas dedikasinya. Terlebih yang berhasil  meraih juara mendapatkan sejumlah uang tunai.

Wanita yang akrab disapa Ayu itu menekankan, bahwa menjadi juara bukanlah satu-satunya. Tetapi dedikasi, usaha dan upaya kerja keras selama ini dalam berlatih dengan tekun. 

"Hari ini merupakan bentuk apresiasi atas usaha kalian semua,"imbuhnya.

Ayu juga memohon maaf jika peserta lomba tari kreasi pesisir kali ini harus dibatasi. Namun Dia menjanjikan, jika pandemi sudah berlalu, maka dipastikan gelaran festival Mahakam tahun 2022 akan dibuka seluas-luasnya.

"Kita akan buka seluas-luasnya untuk memberikan kesempatan bagi seluruh anak mudah kita yang ingin berpartisipasi , berekspresi, aktualisasi diri dalam melestarikan budaya bangsa," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews