Senin, 25 November 2024

Kasus Covid-19 Turun Tajam Dua Hari Terakhir, Isran Noor Tidak Jamin Terus Turun, Butuh Kesadaran Warga Perketat Prokes

Koresponden:
Er Riyadi
Selasa, 10 Agustus 2021 12:46

Ilustrasi update kasus Covid-19 harian di Kaltim

DIKSI.CO, SAMARINDA - Dalam dua hari terakhir, kasus Covid-19 di Kaltim mengalami penurunan tajam.

Terlihat pada Senin (9/8/2021) kemarin pasien sembuh dari Covid-19 mencapai 2.305 orang, sedangkan kasus konfirmasi baru jauh berada di bawahnya, dengan bertambah 1.070 kasus.

Sementara pada Selasa (10/8/2021) hari ini, pasien sembuh mencapai 2.460 orang, lebih tinggi dari pasien terkonfirmasi baru yang tumbuh 1.546 kasus.

Pada rilis update kasus harian Satgas Covid-19 Kaltim, hingga Selasa hari ini masih terdata 19.115 kasus aktif pasien Covid-19.

Isran Noor, Gubernur Kaltim menyebut saat ini kasus Covid-19 dinamis terjadi di Bumi Mulawarman.

Ia mengaku sedikit berbahagia dalam dua hari terkahir kasus aktif mengalami penurunan.

"Tren Covid-19 di Kaltim sangat dinamis. Penularan Covid-19 di Kaltim dua hari terakhir mengalami penurunan. kami sedikit berbahagia tingkat kesembuhan tinggi daripada terkonfirmasi," ungkapnya, Selasa (10/8/2021).

Ketua Satgas Covid-19 Kaltim ini berharap kasus terus mengalami penurunan ke depannya.

"Mengenai pasien dirawat menurun dua hari terakhir lumayan, mudah-mudahan mengalami penurunan," sambungnya.

Meski begitu masih ada pertumbuhan kasus menyentuh lebih dari 1000 kasus setiap harinya. Isran menyebut hal itu mengikuti meningkatnya tracing yang dilakukan satgas.

Dirinya tidak menjanjikan kasus akan terus mengalami penurunan. Untuk itu ia berharap warga dengan kesadaran penuh disiplin protokol kesehatan.

"Sudah ada penurunan lumayan, kami tidak menjamin terus menurun, kita mesti waspada. Kami terus upayakan koordinasi dengan forkopimda tingkat provinsi dan daerah mengangtipasi penyebaran virus dan memaksimalkan pelaksanaan PPKM," tegasnya.

Selain mencegah penularan dari hulu yakni masyarakat, pihaknya juga berupaya menyapkan perangkat penanganan di hilirnya. Yakni dengan segera menyiapkan tempat isolasi terpusat bagi pasien Covid-19. (tim redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews