DIKSI.CO - Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) membeberkan rencana groundbreaking ke-9 di IKN dengan total investasinya mencapai Rp6,5 triliun.
Salah satu proyek yang akan di groundbreaking adalah kawasan permukiman, di mana Citadel asal Malaysia sebagai investornya.
Kepala OIKN Basuki Hadimuljono mengungkap Citadel akan membangun kawasan pemukiman pada tahun 2025 ini.
"Kami usulkan kepada pak presiden (groundbreaking ke-9 pada Januari 2025), karena menteri PU mengusulkan beberapa yang sudah siap untuk diresmikan," ujar Basuki beberapa waktu yang lalu.
Terkait kapan groundbreaking Citadel akan dilaksanakan, Basuki menyebut hal itu menunggu jadwal dari Presiden Prabowo Subianto.