Senin, 25 November 2024

Dishub Samarinda Cek Kelengkapan Alat Keselamatan Kapal di Dermaga Sungai Kunjang

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Kamis, 5 Mei 2022 12:20

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Samarinda saat melakukan pengecekan alat keselamatan penumpang di dermaga Sungai Kunjang, Kamis (5/5/2022)

DIKSI.CO, SAMARINDA - Dinas Perhubungan (Dishub) Samarinda pantau persiapan moda transportasi sungai di dermaga Sungai Kunjang menjelang puncak kepadatan arus balik yang diprediksi akan terjadi pada 6 dan 7 Mei 2022 mendatang.

Kepala Dinas Perhubungan kota Samarinda, Hotmarulitua bersama beberapa petugas PT. Jasa Raharja meninjau alat kelengkapan di dua kapal yang hendak berangkat ke Long Bagun, Mahakam Ulu pada esok harinya.

Manalu memastikan ketersediaan pelampung keselamatan di kapal yang rencananya akan mengangkut 115 orang pada esok pagi.

Kemudian keberadaan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) juga dilihat sebagai bentuk antisipasi keadaan darurat di kapal.

Menurut Manalu kelengkapan keselamatan itu harus dipenuhi, jika tidak kapal tidak diizinkan berangkat oleh petugas dermaga.

"Setelah kita lihat tadi ada beberapa hal seperti jumlah live jacket yang belum memenuhi dan sudah kita minta pemilik kapal untuk segera memenuhinya sesuai dengan aturan minimum,” ujar Manalu.

Adapun jumlah pelampung harus tersedia minimal 125 persen dari kapasitas penumpang yang ada di kapal tersebut.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews