Jumat, 22 November 2024

Dewan Harap Kota Balikpapan Punya Museum Sejarah, Tingkatkan Edukasi Masyarakat

Koresponden:
Alamin
Senin, 11 September 2023 18:29

Ketua Komisi IV DPRD Kota Balikpapan, Doris Eko Desyanto/IST

DIKSI.CO, BALIKPAPAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan mendorong Kota Balikpapan untuk memiliki museum sejarah sendiri sebagai wisata edukasi bagi masyarakat dengan target seluruh usia yang mengunjungi museum tersebut.

Sebelumnya, DPRD Kota Balikpapan telah melakukan Focus Group Discussion (FGD) dengan Universitas Gajah Mada (UGM) sebagai tenaga ahli untuk membahas kajian naskah akademik museum sejarah Kota Balikpapan ini.

Diharapkan Ketua Komisi IV DPRD Kota Balikpapan, Doris Eko Desyanto, sejarah ini mengangkat silsilah Kota Balikpapan dari masa ke masa sehingga dapat dinikmati seluruh golongan usia.

"Mudahan di kota balikpapan ada museum sejarah terbentuknya Kota Balikpapan, pasca kemerdekaan, dan pasca IKN. Mudahan 3 generasi ini bisa dirumuskan di kajian ugm. Mudahan jadi Perda museum sejarah Kota Balikpapan,” kata Doris.

“Supaya generasi muda mengetahui sejarah kota balikpapan, banyak situs sejarah di Kota Balikpapan yang hilang begitu saja seperti di Dahor itu kan sejarah,” ujarnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews