Senin, 29 April 2024

Dewan Dukung Dibangunnya Puskesmas di Kelurahan Gunung Samarinda Baru

Koresponden:
Alamin
Kamis, 2 November 2023 17:31

Anggota DPRD Kota Balikpapan, Slamet Iman Santoso

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Pembangunan gedung-gedung baru direncanakan akan di Kelurahan Gunung Samarinda Baru yang sudah diinginkan masyarakat agar dapat menikmati fasilitas yang diberikan Pemkot Balikpapan.

Gedung-gedung yang direncanakan akan dibangun ini adalah gedung yang penting dalam kehidupan masyarakat, yakni gedung sekolah dan juga puskesmas.

Disebutkan Anggota DPRD Kota Balikpapan, Slamet Iman Santoso, bahwa ada lahan sekitar lima Hektare milik Pemerintah Kota Balikpapan, namun statusnya masih perlu dialihfungsikan dahulu.

"Untuk dibangun menjadi bangunan prasarana Sekolah untuk SD, SMP, dan juga untuk Puskesmas," kata Anggota DPRD Kota Balikpapan, Slamet Iman Santoso.

Hal ini disambut baik oleh masyarakat Gunung Samarinda Baru pun juga ingin memiliki Puskesmas sendiri di kawasan mereka, agar dapat memeriksakan kesehatannya dengan cepat.

"Di Gunung Samarinda Baru itu pertambahan penduduknya meningkat. Di sana cuman ada satu SD dan tidak memiliki Zona ke SMP. Serta juga tidak punya Puskesmas," ujar Anggota Komisi II DPRD Balikpapan itu.

Iman panggilan sapaannya, berharap Badan Pengelolaan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Beriman dapat bisa cepat memproses lahan tersebut agar dapat dilakukan tahapan-tahapan sesuai yang diharapkan.

"Warga Gunung Samarinda Baru sangat mendukung upaya itu," katanya. Kami berharap di 2025 bangunan Sekolah dan Puskesmas itu terealisasi," katanya. (Advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews