DIKSI.CO, TENGGARONG - Luas lahan yang potensial di Desa Sumber Sari Kecamatan Loa Kulu hingga saat ini seluas 1.400 hektare. Desa Sumber Sari juga bebas dari pertambangan batu bara, sehingga lahan yang ada di Sumber Sari masih cukup luas untuk pertanian.
Kepala Desa Sumber Sari, Sutarno mengatakan di Desa Sumber Sari ada lebih dari 300 hektare lahan sawah, 100 hektare lahan tanaman holtikultura, dan 60 hektare lahan perkebunan yang produktif.
“Yang belum belum digarap masih cukup lumayan, luas lahan kita total ada 1.400 hektare, jadi lahan kita masih cukup luas,” kata Sutarno.
Sutarno menjelaskan dari lahan sawah yang telah digarap petani, setiap hektarenya bisa menghasilkan 4 hingga 5 ton setiap kali panen, dengan masa panen dua kali dalan satu tahun.
“Hasil padi rata-rata satu hektare masih tergolong agak rendah, kisara 4,3-4,5 ton, mungkin klo hasil bagus bisa mencapai 5 ton per hectare, dua kali panen setahun,” jelasnya.
Untuk jumlah kelompok tani di Desa Sumber Sari cukup banyak, ada 25 kelompok tani (Poktan) dan Kelompok Wanita Tani (KWT) ada 7 kelompok.
“Mungkin di Kecamatan Loa Kulu paling banyak di Desa sini,” jelasnya. (advertorial)