Jumat, 22 November 2024

2 Anggota DPRD Kota Balikpapan dari Fraksi PKS Resmi PAW

Koresponden:
Alamin
Senin, 15 Mei 2023 18:1

PAW yang dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Balikpapan

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - DPRD Kota Balikpapan kembali melakukan pergantian antar waktu (PAW) kepada anggota dewan, pada kali ini PAW dilakukan kepada 2 orang dari fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Senin (15/5/2023).

PAW ini dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Balikpapan, Slamet Iman Santoso menggantikan Amin Hidayat dari Dapil Balikpapan Utara, dan Asep Ahmad Sapturi menggantikan Sandi Ardian dari Dapil Balikpapan Tengah.

Pelantikan dilakukan dengan pembacaan sumpah jabatan, penandatanganan berita acara pelantikan, serta penyematan pin kepada Anggota DPRD Kota Balikpapan yang baru dilantik.

Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan, Sabaruddin Panrecalle, memimpin langsung PAW ini, dengan diikuti anggota dewan lainnya.

"Untuk saudara Slamet Iman Santoso ditempatkan di Komisi II dan Bapperda. Sedangkan saudara Asep Ahmad di komisi IV dan Dewan Kehormatan," kata Sabaruddin Panrecalle.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews