Sabtu, 23 November 2024

Hasanuddin Serap Aspirasi Warga Klandasan Ilir, Drainase Jadi Perhatian Utama

Koresponden:
Ainun Amelia
Minggu, 6 Juni 2021 7:30

Kegiatan reses yang digelar Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Balikpapan Hasanuddin di RT 50 Klandasan Ilir Balikpapan Kota/Diksi.co

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Balikpapan Hasanuddin sambangi warga RT 50 Kelurahan Klandasan Ilir Balikpapan Kota.

Kegiatan ini dilakukan Hasanuddin dalam Reses Masa Persidangan II Tahun 2021 di Aula RT 50 Kelurahan Klandasan Ilir, pada Sabtu (5/6/2021).

Sejumlah warga hadir dalam reses ini turut berpartisipasi memberikan masukan atau aspirasi kepada politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19. 

"Tadi ada usulan drainase yang sekitar 120 meter dari Dealer Toyota sampai ke muara, kemudian Penerangan Jalan Umum (PJU), dan hidran air PAM," kata Hasanuddin kepada awak media. 

Mengingat lokasi rumah warga RT 50 Klandasan Ilir berada di atas drainase atau parit hal ini menjadi perhatian sebab jika air yang ada di drainase tersebut naik dapat merembes masuk ke rumah warga. 

"Drainase yang paling penting, ada parit di bawah rumah, kalau itu meluap deras maka bisa merembet kemana-mana, semakin ke sana semakin rendah, kalau air nya naik bisa nerobos jadi merembes rumah," ujarnya. 

Dengan adanya usulan yang disampaikan warga ini, dirinya akan berusaha untuk merealisasikan dan menyelesaikan permasalahan yang ada ini. 

"Ini sebenarnya PR nya sudah dilakukan berupa pengajuan cuma mungkin realisasi pihak terkait yang perlu kita dorong," tuturnya. 

Hasanuddin mengatakan terkait usulan mengenai drainase ini akan diajukan lewat Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD) dengan membuat proposal dan foto program yang akan dikerjakan. 

"Apabila disetujui, maka tahun depan lagi proyek itu dapat dananya," kata Hasanuddin. (advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews