Jumat, 17 Mei 2024

Hadir di Musancab PDI Perjuangan Kukar, Safaruddin: Menangkan Edy-Rendi

Koresponden:
Ferry Bhattara
Rabu, 16 September 2020 7:13

Safaruddin, Ketua DPD PDI Perjuangan Kaltim saat memberikan arahan di Musancab PDI Perjuangan Kukar, Senin (14/9/2020)

DIKSI.CO, KUKAR - Di tengah kesibukannya sebagai Anggota Komisi III DPR RI, Safaruddin menyempatkan diri hadir dalam acara Musyawarah Anak Cabang (Musancab) DPC PDI Perjuangan Kukar, Senin (14/9/2020) kemarin.

Kehadiran mantan Kapolda Kaltim ini tentunya sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Kaltim. 

Dalam pidato sambutannya, Safaruddin mengingatkan tanggung jawab kader dan simpatisan partai beserta koalisi untuk memenangkan pasangan Edy Damansyah - Rendi Solihin di Pilkada Kukar tahun 2020.

"Tanggung jawab kita memenangkan pasangan Edy-Rendi. Apalagi Pak Edy ini kader PDI Perjuangan. Jangan lempar tanggung jawab, menangkan," ujar Safaruddin dalam sambutannya yang disambut riuh tepuk tangan seluruh peserta yang hadir.

Menggunakan pakaian khas kebesaran partai berwarna merah, Safaruddin meminta agar masyarakat Kukar mengawal janji politik Edy - Rendi agar terealisasi.

"Kalau sudah duduk jadi Bupati, tagih janji Pak Edy, mana yang belum dikerjakan, laporkan saya, biar saya yang mengingatkan Pak Bupati. Tapi ya menangkan dulu dong," tambah Safaruddin.

Purnawirawan Polri Bintang Dua ini juga mengaku jika dalam waktu dekat partainya akan kembali menggelar survei lanjutan guna memastikan kemenangan di Pilkada Kukar.

"Kita mau survei lagi, ini akan jadi alat ukur. Kan gampang, kalau ada titik yang maaih rendah atau kalah, berarti ada pengurus yang tidak bekerja disana, pasti ada sanksinya," tegas Safaruddin.

Menghadapi kotak kosong nantinya, Safaruddin meminta agar kader dan simpatisan serta barisan pendukung Edy-Rendi tidak lengah.

"Jangan lengah. Masak kalah sama kotak kosong," pungkas Safaruddin. (tim redaksi Diksi) 

 

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews