Selasa, 26 November 2024

Gebrakan Kampung Tangguh Wali Kota Samarinda Terbukti Signifikan Turunkan Kasus Covid-19

Koresponden:
Er Riyadi
Rabu, 24 Maret 2021 13:3

Andi Harun, Wali Kota Samarinda ditemui di Balai Kota, Rabu (24/3/2021)/ Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Sepekan terakhir kasus Covid-19 di Samarinda turun secara signifikan. 

Menurut data Dinas Kesehatan Samarinda, dalam waktu sepekan terakhir total pasien sembuh dari Covid-19 sebanyak 479 orang.

Angka itu lebih tinggi dibanding penambahan kasus sepekan terakhir, yang terdata 305 kasus.

Kampung tangguh, menjadi jurus baru Kota Tepian menurunkan laju pertumbuhan kasus.

Terbukti dalam sepekan terakhir kasus sembuh semakin masif. Pada hari ini, Rabu (24/3/2021) pasien sembuh bertambah 69 orang, sementara kasus terkonfirmasi baru sebanyak 42 kasus.

Kampung Tangguh sebuah gebrakan yang dirancang Wali Kota Samarinda, Andi Harun bersama jajarannya di Pemkot Samarinda.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews