Jumat, 22 November 2024

Gali Potensi Wisata, Masyarakat Desa Sumber Sari Kukar Bangun Embung

Koresponden:
diksi redaksi
Selasa, 24 November 2020 9:18

Embung yang ada di Desa Sumber Sari, Kecamatan Loa Kulu/ IST

"Saat ini masyarakat hanya mengetahui wisata di Desa Wisata Taman Arum Sumber Sari yakni Puncak Bukit Biru, wisata kebun dan air terjun, ke depan kita rencananya akan mengembangkan 3 lokasi wisata baru, yakni Embung, Lembah Keham dan Goa peninggalan Jepang, " ungkap Kepala Desa Sumber Sari, Sutarno, belum lama ini.

Desa ini memiliki objek wisata seperti puncak Bukit Biru dan air terjun, tak heran jika Desa Sumber Sari merupakan salah satu Desa Wisata yang paling banyak dikunjungi di Kukar.

Sutarno mengatakan, pembangunan Embung. selain bertujuan menjaga kebutuhan air untuk meningkatkan produktivitas lahan pertanian.

Pembangunan Embung ini dapat dikembangkan dan menjadi potensi kawasan wisata.

“Khusus wisata Embung seluas mencapai satu hektare ini masih dalam proses pengerjaan CSR dari PT Pertamina, meskipun masih dalam pengerjaan tetapi pengunjung yang datang sudah mulai banyak untuk sekedar tempat bersantai atau hanya untuk swa foto, " ungkapnya. (advertorial)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews