Jumat, 22 November 2024

Gali Potensi Wisata Lokal, Komisi IV DPRD Kaltim Sambangi Disporapar Kabupaten Paser

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Kamis, 7 Januari 2021 4:1

Suasana pertemuan Komisi IV DPRD Kaltim dengan Disporapar Kabupaten Paser, Rabu (6/1/2021)/IST

DIKSI.CO, SAMARINDA - Komisi IV DPRD Kalimantan Timur Kunjungi Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Paser pada Rabu (6/1/2021).

Disampaikan Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kaltim Ely Hartati Rasyid, dalam kunjungan tersebut, DPRD Provinsi Kaltim bertujuan ingin menggali potensi pariwisata yang ada di Kabupaten Paser. Terdapat banyak potensi objek wisata yang harus dikembangkan di Bumi Daya Taka, julukan Kabupaten Paser.

"Kunjungan kerja kita ini dalam rangka menggali potensi wisata pasca pandemi, jadi kita dari Komisi IV DPRD Provinsi Kaltim melihat banyak potensi wisata yang harus dikembangkan," ungkap Ely sapaanya kepada awak media.

Lebih lanjut, menurutnya, potensi wisata lokal sekarang ini benar-benar menggeliat dan digandrungi oleh wisatawan sehingga Pemerintah Daerah (Pemda) harus memperbaiki infrastruktur yang ada.

"Jadi kunjungan kami di sini untuk mengetahui kondisi real potensi-potensi wisata daerah, entah itu dari segi infrastruktur maupun yang lainnya," tutur politisi perempuan dari Fraksi PDIP itu.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews