DIKSI.CO, SAMARINDA- Pada Jumat (24/4/2020) lalu, Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Balikpapan melepas pasien positif Covid-19 yang dinyatakan berhasil sembuh setelah menjalani masa perawatan selama 33 hari di Rumah Sakit Beriman Balikpapan.
Pasien diduga sembuh tersebut merupakan pasangan suami-istri, bernama Mardianto (58) dan Agustin (53), warga Muara Rapak Balikpapan Utara, sebelumnya masuk pada klaster Bogor yang mengikuti kegiatan Sinode.
"2 orang yang hari ini sembuh, sudah hampir 1 bulan dirawat di RS Beriman, dan alhamdulillah berkah Ramadan suami-istri ini hasilnya negatif," kata Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi, saat menyampaikan rilis media Jumat (24/5/2020).
Namun, menurut data nasional maupun data dari Dinkes Kaltim. Mardianto dan Agustin tidak masuk ke daftar pasien sembuh Covid-19. Hingga data per Sabtu (26/4/2020) pasien sembuh di Kaltim mencapai 11 orang.
Data Kasus Positif, Sembuh, dan Meninggal Covid-19 di Kaltim, per Sabtu (26/4/2020)
(Sumber Dinkes Kaltim)
Andi Muhammad Ishak, plt kepala Dinas Kesehatan Kaltim menyampaikan, pihaknya baru menerima satu kali data hasil swab negatif dari dua pasien Balikpapan tersebut. Untuk itu, baik data nasional maupun data Kaltim, tidak mencantumkan dua pasien tersebut ke daftar kasus sembuh Covid-19.
"Sampai saat ini data di kami, adalah data negatif baru satu kali swab. Kami belum mendapatkan data hasil swab negatif kedua. Jadi Kami belum bisa rilis datanya di kasus sembuh," kata Andi Ishak, dikonfirmasi Minggu (26/4/2020).
Meski hasil swab kedua belum keluar, namun kondisi kedua pasien tersebut sudab cukup baik, bahkan tidak memiliki gejala medis lagi. Oleh karena itu, keduanya telah dipulangkan oleh pihak rumah sakit, sambil menjalani masa karantina mandiri selama 14 hari.
Andi juga berharap secepatnya mendapatkan hasil swab kedua untuk kedua pasien tersebut. (tim redaksi Diksi)