Sabtu, 23 November 2024

Dendi Suryadi Lantik Tim Pemenangan untuk Pilkada Kukar, Disambut Antusias Masyarakat

Koresponden:
La Hasa
Senin, 16 September 2024 9:5

Bakal calon Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Dendi Suryadi lantik tim pemenangan untuk Pilkada Kukar

DIKSI.CO, KUKAR – Bakal calon Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Dendi Suryadi berkunjung ke Kecamatan Tabang, Kukar pada Minggu (15/9/2024).

Dalam kesempatan itu, Dendi Suryadi melantik Tim Kampanye “Gerbang Nusantara” Pemenangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kukar di Lapangan Desa Gunung Sari Kecamatan Tabang pada Minggu (15/9/2024).

Kedatangan Dendi Suryadi yang disambut atusias dari warga dengan menampilkan tarian adat masyarakat Kecamatan Tabang.

“Saya, Dendi Suryadi, secara resmi melantik Bapak Anderson La’ing beserta jajarannya sebagai Tim Pemenangan Dendi Alif di Kecamatan Tabang, Kabupaten Kutai Kartanegara,” ujar Dendi dalam sambutannya.

Dengan pelantikan ini, Dendi berharap semua tim dapat bekerja keras untuk mewujudkan perubahan bagi Kukar di masa yang akan datang.

“Saya berharap Bapak/Ibu sekalian, termasuk tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, dan masyarakat se-Kecamatan Tabang, dapat bekerja keras dan berjuang maksimal untuk menghadirkan perubahan di Kabupaten kita tercinta, sehingga menjadi kabupaten yang aman, adil, makmur, dan sejahtera,” ajaknya.

Dendi Suryadi memang dikenal sebagai sosok yang dekat dengan masyarakat. Hal ini dapat dilihat dari antusias warga yang menyambut kedatangan Dendi di Kecamatan Tabang.

Dendi lantas menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan masyarakat atas kehadirannya.

“Pada kesempatan ini, saya sangat berterima kasih atas sambutan dari para tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, dan masyarakat dari Kecamatan Tabang, Kota Bangun, Kembang Janggut, dan sekitarnya,” tandasnya.

Untuk diketahui, selain pelantikan Tim Kampanye “Gerbang Nusantara” Pemenangan Dendi-Alif, pada kesempatan itu juga dilakukan peresmian Posko Kemenangan.

“Mudah-mudahan posko ini bisa digunakan untuk berkumpul dan menuju kemenangan pada Pilkada mendatang. Kedua, pelantikan Tim Pemenangan yang akan berjuang keras di Kecamatan Tabang dan sekitarnya,” pungkasnya.

Dendi berjanji jika kelak terpilih sebagai Bupati Kukar, dirinya bersama Alif Turiadi akan menghadirkan pemerintahan yang bersih dari praktik korupsi

“Saya, Dendi Suryadi, dan Alif Turiyadi berjanji akan menghadirkan pemerintahan yang bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme, serta membawa perubahan bagi Kutai Kartanegara agar bisa segera maju,” pungkasnya.

Selain itu, Dendi-Alif juga berkomitmen untuk mendengarkan aspirasi masyarakat dan menghadirkan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat Kukar.

Dendi-Alif  berkomitmen untuk terus mendengarkan aspirasi masyarakat, memastikan transparansi, serta menghadirkan program-program yang benar-benar bermanfaat bagi kesejahteraan bersama,” tuturnya.

(*)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews