Senin, 25 November 2024

Buntut Kasus di Rumah Sakit Balikpapan, DPRD Kaltim Dorong Pemprov Anggarkan Iuran BPJS Warga Kurang Mampu

Koresponden:
Alamin
Jumat, 20 Januari 2023 9:0

MENJELASKAN: Puji Setyowati, Anggota Komisi IV DPRD Kaltim/IST

DIKSI.CO, SAMARNDA - Provinsi Kaltim diminta untuk menganggarkan iuran  BPJS Kesehatan bagi warga kurang mampu. 

Hal itu disuarakan oleh anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Puji Setyowati.

Puji, sapaan akrabnya, menginginkan Pemprov dapat menjamin kepesertaan  BPJS Kesehatan  bagi warga Kaltim yang kurang mampu, agar tidak ada lagi kejadian orang miskin yang tidak dilayani karena administrasi pembayaran BPJS miliknya tertunggak

“Kami menginginkan ada anggaran dari Pemprov yang dioptimalkan untuk  menjamin kepersertaan BPJS Kesehatan bagi warga Kaltim yang kurang mampu,”  ujarnya.

Lebih lanjut, Puji menjelaskan kepesertaan dalam BPJS Kesehatan merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kaltim, dan pada gilirannya dapat memberikan kontribusi terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

Puji mencontohkan seperti kasus yang dialami oleh warga Balikpapan yang tidak terlayani dengan baik oleh rumah sakit.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews