Lebih lanjut ia mengatakan peserta yang dinyatakan lulus di tahap tes CAT akan melewati seleksi wawancara sebagai tahap akhir dari rangkaian seleksi TPP.
Mereka akan melakukan tugas pendampingan pelaksanaan Probebaya dari sisi pelaksanaan hingga monitoring dan evaluasi.
"Tugasnya mendampingi Pokmas dan Ketua RT dalam pelaksanaan Probebaya. Baik itu dari sisi perencanaan maupun nanti monitoring evaluasi," ujarnya.
Disampaikan bahwa total TPP yang dibutuhkan sebanyak 85 orang. Dimana 25 diantaranya merupakan TPP di bidang infrastruktur dan 60 orang TPP di bidang non infrastruktur.
"Infrastruktur 25 orang dan non infrastruktur itu 60 orang. Jadi total 85 orang yang dibutuhkan untuk tenaga pendamping Probebaya," pungkasnya. (ADV)