Senin, 25 November 2024

Wali Kota Andi Harun Tegaskan Pengendalian Banjir Komitmen Jangka Panjang

Koresponden:
Alamin
Senin, 8 Januari 2024 15:17

Wali Kota Andi Harun saat diwawancara awak media/IST

DIKSI.CO, SAMARINDA - Progres pengendalian banjir di Samarinda mencapai puncak keberhasilan dengan adanya perkembangan yang menggembirakan.

Inisiatif yang diambil oleh Wali Kota Andi Harun dan Wakil Wali Kota Rusmadi terbukti efektif dalam menghadapi tantangan banjir yang telah lama menghantui warga Kota Tepian.

Terkait hal itu, Andi Harun menegaskan bahwa pengendalian banjir bukanlah upaya sesekali, melainkan sebuah komitmen jangka panjang.

Dengan fokus pada program unggulan, seperti Probebaya dan penataan kota, Pemerintah Kota Samarinda berhasil merancang strategi sistematis dan terukur untuk mengatasi persoalan banjir.

"Penanganan banjir akan terus berlanjut. Tahun 2024 dipastikan kegiatan Probebaya dan penataan kota akan tetap berlanjut. Banjir bukan hanya masalah tahunan, tapi sebuah tantangan yang memerlukan perhatian berkelanjutan," kata Andi Harun pada Senin (8/1/2024)siang.

Dua tahun kepemimpinan Andi Harun - Rusmadi sudah memberikan dampak positif yang terlihat nyata di lapangan dimana titik genangan banjir berkurang, dan durasi genangan semakin singkat.

Langkah-langkah serius dari Pemerintah Kota Samarinda menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi warganya.

"Kami berkomitmen untuk terus bekerja keras dalam upaya pengendalian banjir. Hasil positif yang tercapai merupakan bukti nyata dari kerjasama dan keseriusan kami,"ujarnya.

Pemkot Samarinda telah menjadikan pengendalian banjir sebagai salah satu dari 10 program unggulan, menunjukkan keseriusan mereka dalam mengatasi permasalahan kritis ini.

Adanya progres yang signifikan juga memberikan harapan baru bagi masyarakat Kota Samarinda untuk dapat mengatasi masalah banjir secara menyeluruh.

Dalam penanganan banjir, program Probebaya dan penataan kota menjadi pilar utama. Dengan adanya fokus pada peningkatan infrastruktur dan sistem tata ruang, Kota Samarinda berusaha menciptakan lingkungan yang lebih tangguh dan adaptif terhadap risiko banjir.

"Kami berupaya memberikan solusi terbaik dengan terus meningkatkan infrastruktur dan tata ruang kota. Proyek-proyek seperti Probebaya menjadi langkah konkret menuju Kota Samarinda yang bebas banjir," ungkapnya. (*)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews