Minggu, 16 Juni 2024

Wali Kota Andi Harun Paparkan Best Practice Pengelolaan Air di Samarinda Saat Jadi Pembicara di Forum Internasional

Koresponden:
Alamin
Kamis, 23 Mei 2024 16:30

Wali Kota Samarinda Andi Harun saat hadir sebagai pembicara pada Diskusi Panel Local and Regional Governments Day dalam acara 10th World Water Forum 2024 yang diadakan di Nusa Dua, Bali, pada Rabu (22/05/2024).

DIKSI.CO, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda Andi Harun menjadi salah satu pembicara pada Diskusi Panel Local and Regional Governments Day dalam acara 10th World Water Forum 2024 yang diadakan di Nusa Dua, Bali, pada Rabu (22/05/2024).

Acara bergengsi ini dihadiri oleh perwakilan dari 30 negara dan diliput oleh lebih dari 400 media nasional dan internasional.

Dalam kesempatan tersebut, Andi Harun memaparkan materi terkait tema "Best Practice Kota Samarinda dalam Menjaga Sumber Air dan Meningkatkan Pelayanan Air Bersih kepada Masyarakat".

Turut hadir dalam rombongan pejabat dari Pemkot Samarinda, termasuk Kepala Bappedalitbang Ananta Fathurrozi, Kepala BPKAD Ibrohim, Kepala Bagian Kerjasama Idfi Septiani, Direktur Utama Perumdam Tirta Kencana Wahid beserta Direktur Umum Yusfiansyah, Kepala BPBD Suwarso, dan Tenaga Ahli Amir.

Dengan menggunakan bahasa inggris, Andi Harun menjelaskan bahwa pengelolaan air di Samarinda adalah upaya yang kompleks dan memerlukan kerjasama yang terfokus pada tiga pilar utama: orang, tempat, dan proses.

"Kami menyadari ketika orang-orang berkomitmen untuk berubah, hal itu menjadi kekuatan yang tidak terbendung," ucap Andi Harun.

Kolaborasi antara lembaga pemerintah, organisasi masyarakat sipil, sektor swasta, dan masyarakat lokal dianggap esensial untuk mengatasi berbagai tantangan dan mencapai keamanan air yang berkelanjutan untuk seluruh penduduk.

"Teknologi pengolahan air yang kami gunakan memungkinkan kita untuk memanfaatkan sumber daya air dengan lebih bijak, mengurangi pemborosan, dan memastikan bahwa air bersih tersedia untuk seluruh masyarakat," jelasnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews