Minggu, 24 November 2024

Update Covid-19 Kaltim: Tambah 13 Pasien, Total Kasus Positif Capai 351 Kasus

Koresponden:
Er Riyadi
Selasa, 9 Juni 2020 13:28

Andi Muhammad Ishak, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kaltim/Diksi.co

SMD 53 (Laki-laki 22 tahun) dan SMD 55 (Laki-laki 44 tahun) merupakan OTG dari kluster Agen Pelayaran 2 di Samarinda. Kasus dirawat di RS Karantina Bapelkes.

Sementara itu, untuk pasien sembuh turut mengalami penambahan kasus pada hari ini, sebanyak 3 kasus.

Hingga saat ini total pasien sembuh dari corona berjumlah 216 kasus. Angka kematian akibat corona, masih tetap di 3 kasus. 132 kasus masih menjalani perawatan di rumah sakit rujukan maupun lokasi karantina.

"Tambahan tiga kasus pasien sembuh, seluruhnya berasal dari Penajam Paser Utara," jelasnya.

Berikut data rinci 3 tambahan kasus sembuh di Kaltim:

Penajam Paser Utara 3 Kasus

3 Kasus dari Kluster Gowa PPU 16 (Wanita 42 tahun) merupakan kasus yang melakukan isolasi diri dirumah sejak 4 Mei 2020.

PPU 17 (Laki-laki 43 tahun) dan PPU 19 (Laki-laki 33 tahun) merupakan kasus yang dirawat di RSUD Ratu Aji Putri Botung sejak 8 Mei 2020.

"Seluruh kasus tersebut dinyatakan sembuh karena dari hasil laboratorium rujukan Covid-19 dinyatakan 2 kali dengan hasil negatif serta hasil pemeriksaan klinis dari dokter penanggung jawab pelayanan yang merawat kasus konfirmasi Covid-19 tersebut menyatakan bahwa secara klinis memiliki kondisi sudah sangat baik, tidak ada gejala," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews