Senin, 25 November 2024

Tingkatkan SDM, Abdulloh Beri Pesan untuk Bidang Pendidikan

Koresponden:
Alamin
Jumat, 5 Mei 2023 17:5

Ketua DPRD Kota Balikpapan, Abdulloh

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Ketua DPRD Kota Balikpapan, Abdulloh berharap adanya peningkatan sumber daya manusia (SDM) dalam bidang Pendidikan di Kota Balikpapan, terlebih dengan adanya momen Hardiknas ini menjadi perhatian bagi Pemerintah.

Abdulloh, mengatakan hal ini turut disorot karena Kota Balikpapan sebentar lagi akan menjadi teras Ibu Kota Negara (IKN) sehingga SDM menjadi sangat penting. Pendatang dari luar kota pun akan menempati Kota Balikpapan dan sekitarnya dan persaingan akan terjadi.

"Kepada seluruh jajaran penyelenggara pendidikan, bukan hanya yang diselenggarakan pemerintah saja, swasta juga harus berpacu meningkatkan SDM yang lebih baik," kata Abdulloh kepada awak media.

Dengan meningkatnya jumlah penduduk yang ada di Kota Balikpapan, diharpakan masyarakatnya tidak menjadi penonton di kota sendiri, melainkan ikut serta berperan untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) terlebih dalam bidang pendidikan ini.

"Apalagi dengan adanya IKN, SDM di Kota Balikpapan harus lebih baik," ujarnya.

Abdullloh juga berpesan kepada seluruh pelajar yang ada di Kota Balikpapan untuk serius dalam belajar, karena anak adalah generasi penerus bangsa dengan tantangan dunia yang akan semakin berat nantinya.

"Untuk para pelajar harus benar-benar belajar dengan sungguh-sungguh. Karena tantangan yang dihadapi semakin berat. Jangan main-main dalam mengenyam pendidikan," pungkasnya. (Advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews