DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Tingginya kasus positif Covid-19 di Kota Balikpapan kian melambung setiap harinya, Tim Satgas meminta kepada rumah sakit rujukan pasien Covid-19 agar dapat terus menambah jumlah kapasitas tempar tidur pasien.
Diketahui ketersediaan tempat tidur ICU di semua rumah sakit yang melayani Covid telah terpenuhi, dan kamar isolasi pun juga hampir terpenuhi sampai 93%.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Julisrty, mengatakan pihaknya merespon arahan dari Kementerian Kesehatan agar diminta seluruh rumah sakit harus menaikkan kapasitas tempat tidur 30% untuk pasien Covid-19.
"Jadi seluruh kapasitas rumah sakit 30% tempat tidur dialihkan menjadi tempat tidur pasien Covid-19 dari arahan Kementerian Kesehatan," kata Andi saat diwawancarai awak media.
Untuk saat ini rumah sakit yang telah menambah kapasitas tempat tidur hingga 30% adalah Rumah Sakit Pertamina Balikpapan dan Rumah Sakit Bhayangkara Balikpapan, dan terus diikuti rumah sakit lain yang sedang pergerakan menuju 30%.