DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Kota Balikpapan masih dilanda kekeringan dengan adanya kemarau panjang dan hujan yang jarang turun, terlebih Kota Balikpapan sangat bergantung pada air hujan untuk air bersihnya.
Anggota DPRD Kota Balikpapan, Pantun Gultom, sangat berharap masalah kekeringan di Kota Balikpapan dapat segera dituntaskan oleh Perumda Tirta Manuntung Balikpapan (PTMB) atau PDAM Balikpapan.
Ia juga berharap bahwa Embung Aji Raden yang memiliki luas tanah sekitar 60 hektare ini diharapkan dapat segera rampung, mengingat saat ini Pemkot Balikpapan masih berupaya untuk menyelesaikan kendala yang dihadapi.
"Setelah Desember kita lihat mudahan Embung Aji Raden bisa selesai, apa yang dijanjikan PDAM bisa terwujud. Karena Januari kita harus mengejar lagi janji mereka terkait sambungan baru," katanya.
Namun jika masyarakat masih bertanya-tanya terkait debit air bersih yang sulit didapat, Pantun Gultom menjelaskan bahwa DPRD Kota Balikpapan telah menganggarkan sesuai yang telah disepakati bersama.
"Murni masalah teknis PDAM, di kita tidak ada masalah, anggaran sudah kita anggarkan kita upayakan, tapi kalau berbicara debit kita tidak bisa berikan yang solutif," katanya.
Menurutnya kalau memang diperlukan alternatif pembanding dapat bandingkan dengan pengelolaan air bersih di Batam yang mana air laut dijadikan air tawar, namun hal itu jangka panjang butuh waktu yang lama untuk direalisasikan. (Advertorial)