Sabtu, 23 November 2024

Sambut Delegasi OICCA, Pemkot Samarinda Gelar Malam Ramah Tamah

Koresponden:
Alamin
Selasa, 11 Juli 2023 14:6

WaliKota Samarinda Andi Harun foto bersama Delegasi OICCA

DIKSI.CO, SAMARINDA - Pemkot Samarinda lakukan Ramah Tamah  dengan Delegasi Organization Islamic Cooperation Culture Activity (OICCA) yang terdiri dari 57 negara.

Kegiatan itu digelar di Grand Ballroom Hotel Bumi Senyiur Samarinda pada Senin (10/7/2023)malam.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Samarinda Andi Harun mengatakan bahwa Pemkot samarinda adakan malam ramah tamah untuk menjamu para peserta delegasi OICCA.

“Malam ini Pemkot (Pemerintah Kota) Samarinda mengambil partisipasi menjamu tamu para delegasi dari 57 negara OICCA yang kemarin telah menikmati serangkaian acara yang di pusatkan di Kaltim,”kata Andi Harun saat diwawancara usai ramah tamah.

Pada acara Ramah Tamah Pemkot Samarinda menampilkan beberapa tarian daerah dan menyediakan makanan indonesia untuk memperkenalkan keistimewaan indonesia khususnya Kota Samarinda.

"Pada momen ini kita memperkenalkan budaya Indonesia yang demokratis, toleran, cultural dan beragam, dan juga khususnya kota Samarinda yang kita cintai ini,”jelasnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews