DIKSI.CO, SAMARINDA - Andi Muhammad Afif Rayhan Harun anggota DPRD Kota Samarinda menggelar reses pertama di Desa Berambai Kelurahan Sempaja Utara, Kecamatan Samarinda Utara, Sabtu (23/10/2021).
Kegiatan serap aspirasi berlangsung tertib dengan protokol kesehatan Covid-19 ketat. Belasan warga dan para Ketua RT yang hadir tampak antusias menyampaikan usulan-usulan yang diharapkan dapat direalisasikan melalui tangan Politisi muda dari Fraksi Gerindra tersebut.
Gayung bersambut, dialog antar warga dan wakil rakyat terjadi. Salah satunya datang dari Ketua RT 29 Desa Berambai, Harianto.
Harianto meminta agar pembangunan infrastruktur jalan di sekitar tempat tinggalnya dapat segera dilakukan perbaikan. Sebab kondisi saat ini, akses jalan yang menghubungkan desa Berambai dengan pusat Kota Samarinda ataupun menuju Bandara APT Pranoto rusak parah.
Hal ini sebutnya mengambat warga untuk bepergian membawa hasil panen ataupun melakukan kegiatan-kegiatan lain seperti kegiatan pendidikan.
"Yang terpenting di Berambai ini masalah infrastruktur. Kalau perkembangan ekonomi akan ikut pak," ujar Harianto di tengah-tengah kegiatan reses.