"Dari sisa waktu 6 bulan kita meminta benar-benar dikerjakan pekerjaan itu dengan lebih efektif dan efisien. Jangan sampai ada Silpa yang begitu besar," tegasnya.
Berdasarkan data yang dihimpun Komisi III DPRD Samarinda, sebagian besar proyek pembangunan telah selesai tahap lelang.
"Hanya ada 2 proyek yang masih dalam tahap persiapan lelang," imbuhnya.
Politisi PDIP ini menambahkan, dalam jangka waktu 3 bulan kedepan pihaknya akan melakukan tinjauan lapangan terhadap seluruh proyek pembangunan yang telah berjalan.
"Mereka (PUPR) memberi jaminan hingga Desember nanti proyek yang sudah berjalan akan selesai tepat waktu. Nanti kita akan evaluasi lagi setelah 3 bulan," pungkasnya. (advertorial)