Minggu, 24 November 2024

Porprov VII Kaltim Belum Usai, Kontingen Samarinda Bisa Jadi Juara, Perolehan Medali Sudah Sulit Dikejar

Koresponden:
diksi redaksi
Senin, 5 Desember 2022 13:31

KOLASE - Kolase Kepala Disporapar Samarinda, Muslimin dan logo Porprov VII Kaltim/ Foto: IST

DIKSI.CO, SAMARINDA  - Torehan positif diraih Kontingen Samarinda dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Kalimantan Timur yang digelar di Berau

Dari posisi saat ini, berdasarkan perolehan medali, besar kemungkinan Kontingen Samarinda akan menjadi juara. 

Itu berdasarkan perhitungan yang telah dilakukan oleh kontingen Kota Tepian hingga hari terakhir, sebelum digelarnya penutupan, pada Rabu (7/12/2022) malam.

Kepala Disporapar Samarinda, Muslimin menerangkan pada Selasa (6/12) besok masih ada beberapa Cabang Olahraga (Cabor) yang bertanding yakni sekitar 48 nomor tanding.

Berdasarkan jumlah itu pihaknya berasumsi agak susah bagi Kontingen Berau atau Kutai Kartanegara (Kukar) untuk menyaingi Samarinda menjadi juara umum.

Ia sampaikan, hingga sore hari ini Senin (5/12/2022) berdasarkan perhitungan, kontingen Samarinda sudah memborong 241 medali emas.

Sementara kontingen Berau yang kini berada di posisi kedua klasemen sementara baru mempunyai 180 emas, sehingga masih ada selisih 61 medali emas.

"Dengan hasil ini asumsi kami, kami sudah juara umum untuk Porprov Kaltim ke 7 di Berau ini," ungkap Muslimin, Senin (5/12/2022).

Kendati hasil demikian, dirinya juga mengharapkan agar tidak adanya perubahan, karena emas yang diperebutkan besok hanya berkisar 48 medali emas.

"Apalagi kita (Kontingen Samarinda) besok itu target 8 hingga 15 medali emas. Itu yang meyakinkan kita, bahwa kamilah yang menjadi juara umum," tegasnya.

Atas gapaian itu pula ia berterimakasih kepada Walikota Samarinda, Andi Harun, KONI, terkhusus kepada atlet dan pelatih yang telah berjuang secara maksimal di event ini.

Mengingat seperti diketahui bersama pada Porprov Kaltim sebelumnya di Kutai Timur (Kutim), Samarinda kalah dengan tuan rumah selisih kurang lebih 20 emas.

"Maka saat ini kami membuktikan, kamilah yang terbaik di Kaltim dengan meraih medali emas terbanyak dari semua kontingen," tuturnya. (tim redaksi Diksi) 

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews