Rabu, 17 April 2024

Mengejutkan! Terus Bekerja di Tengah Pandemi Covid-19, Ini Hasil Rapid Test Unsur Pimpinan Bawaslu Kaltim

Koresponden:
Ferry Bhattara
Selasa, 12 Mei 2020 12:20

Ketua Bawaslu Kaltim, Siapul Bachtiar (kanan) saat mengikuti rapid test mandiri, Selasa (12/5/2020) di kantor Bawaslu Kaltim, Jalan MT Haryono, Samarinda./Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kalimantan Timur terus bekerja di tengah pandemi Covid-19 yang melanda. Hal itu mengingat telah diputuskannya pilkada serentak tetap digelar tahun 2020.

Mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19, unsur pimpinan Bawaslu Kaltim menggelar rapid test mandiri, Selasa (12/5/2020) di Sekretariat Bawaslu Kaltim.

Program rapid test mandiri merupakan program yang dibiayai oleh Bawaslu RI, yang ditujukan untuk seluruh anggota Bawaslu Provinsi se-Indonesia serta kepala sekretariat.

"Ini serentak se-Indonesia, khusus Bawaslu Provinsi dan kepala sekretariat. Pembiayaannya dari Bawaslu RI, kami terima dalam bentuk paket kiriman," ujar Kepala Sekretariat Bawaslu Kaltim Jusuf.

Secara bergiliran petugas medis mengecek sampel darah 5 komisioner dan kepala sekretariat Bawaslu Kaltim. Hasilnya, semua yang mengikuti rapid test mandiri tahap pertama dinyatakan negatif.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews