Minggu, 19 Mei 2024

Penyaluran Beras CPP 2024, Wawali Rusmadi Minta Secepatnya Dilakukan

Koresponden:
Alamin
Sabtu, 6 Januari 2024 14:58

Wakil Wali Kota Samarinda, Rusmadi/HO

DIKSI.CO, SAMARINDA - Pemkot Samarinda menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan pendistribusian Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) Beras bulan Januari-Juni Tahun 2024.
 
Rapat tersebut dipimpin Wakil Wali Kota Samarinda Rusmadi di ruang rapat Wakil Wali kota Samarinda, Jumat (5/1/2024).
 
Rapat itu dihadiri Kepala Bulog Samarinda, Perwakilan Pos Samarinda perwakilan Inspektorat, Kadis Perdagangan, Perwakilan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Kabak Ekonomi, bagian Pemerintahan.
 
Kabag Ekonomi Yuyum Puspitaningrum mengatakan Bapenas akan menyalurkan Bantuan Beras CPP kembali untuk bulan Januari -Juni 2024 dan sistem pendistribusiannya melalui PT. POS Persero.
 
Terkait hal itu, eksekutif manager Kantor pos Samarinda Arief Ilman Yusra menyampaikan pihaknya siap untuk membantu penyaluran beras CPP tahun 2024 kepada masyarakat.
 
"PT. Pos Persero juga pernah melaksanakan Penyaluran Beras CPP pada tahun 2023 di daerah lain, dan pada tahun 2024 ini pihaknya berkesempatan melakukan penyaluran di daerah Kaltim dan kaltara."ucapnya.
 
Rusmadi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk membantu penyaluran Bantuan CPP pada tahun 2023 yang lalu terutama pada PT. Bulog Samarinda.
 
Untuk tahun 2024 pendistribusian Beras CPP akan dilakukan oleh PT. POS Persero, dan saya berharap penyaluran tersebut dapat dilakukan di setiap kelurahan dan dipastikan sehari sebelum penyaluran beras sudah berada di setiap Kelurahan.
 
"Penyaluran Beras CPP dilakukan secepatnya, setidaknya pada tangga 11 Januari 2024," pungkasnya. (*)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews