Jumat, 22 November 2024

Pemkot Balikpapan Jaring 25 Orang Warga Pelopor dan Berprestasi Jelang Hari Jadi Kota ke-126

Koresponden:
Alamin
Kamis, 12 Januari 2023 18:19

WAWANCARA: Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Doortje Marpaung/FOTO:DIKSI.CO

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Pemerintah Kota Balikpapan kembali melakukan penjaringan untuk Warga Berprestasi Dan Warga Pelopor 2023. Mereka nantinya akan Menerima Penghargaan Pada Hari Jadi ke-126 Kota Balikpapan pada 10 Februari 2023. 

Terkait hal ini, Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Doortje Marpaung selaku pelaksana penjaringan mengungkapkan, nantinya pengusulan permohonan maksimal dilakukan 18 Januari.

Saat ini dalam proses rekapitulasi oleh sekretariat di Bagian Kerjasama dan Perkotaan. Mereka yang sudah diajukan berasal dari bidang yang beragam. 

"Kita ingin proporsional. Dalam arti kata, berbagai bidang pembangunan muncul. Jadi tidak hanya didominasi oleh satu bidang," tutur Doortje Marpaung.

Pihaknya juga tidak melakukan pembatasan untuk bidang-bidang yang diajukan. Namun lebih pada prestasi atau keberhasilan yang diraih. Juga ke pelaporan orang yang bersangkutan, sejauh mana. 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews