Diketahui, target vaksinasi di Pasar Pagi Samarinda berjumlah 300 dosis vaksin untuk 1.750 pedagang. Namun, vaksinasi ini akan dibatasi sebanyak 50 pedagang per harinya.
Sementara itu, banyaknya pedagang yang mendaftar untuk vaksinasi diberikan apresiasi oleh Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Samarinda, Ismed Kusasih. Ia senang akan antusiasme pedagang yang melakukan vaksinasi.
"Ini membuktikan bahwa masyarakat sekarang percaya bahwa vaksin itu adalah salah satu cara memutus rantai Covid-19. Bahkan ada salah satu pendaftar yang masuk kategori lansia," ujarnya.
Sebagai informasi, selain Pasar Pagi, direncanakan akan dilaksanakan vaksinasi ke beberapa pasar besar di Kota Samarinda. Seperti, Pasar Segiri Samarinda. (tim redaksi Diksi)