Jumat, 29 Maret 2024

Peduli Bumi Indonesia, Rayakan Ultah Megawati Soekarno Putri, DPD PDIP Kaltim Tanam Pohon di Kawasan Bendungan Lempake

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Senin, 25 Januari 2021 7:20

Kegiatan penanaman pohon yang dilakukan DPD PDIP Kaltim di kawasan Bendungan Lempake beberapa waktu lalu, Senin (25/1/2021)

DIKSI.CO, SAMARINDA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dalam beberapa tahun terakhir tengah fokus terhadap keadaan bumi yang disadari semakin rentan terhadap kerusakan.

Berbagai kegiatan seperti membersihkan sungai hingga menanam pohon rutin dilakukan disetiap momentum kegiatan perayaan yang diadakan PDIP. Termasuk menyambut hari ulang tahun Ketua Umum PDIP Perjuangan Megawati Soekarno Putri yang ke-74 tahun. 

Seluruh kader PDI Perjuangan diinstruksikan untuk melakukan penanaman pohon. Tak ingin ketinggalan momentum, Dewan Pengurus Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) pun ikut memeriahkan HUT mantan Presiden ke 5 Republik Indonesia.

Sebanyak 74 Pohon ditanam pada kegiatan tersebut. Gerakan Penanaman Pohon ini dilakukan pada Sabtu, 23 Januari 2021, pukul 08.00 Wita, di Jalan Giri Rejo, Bendungan Benanga Lempake, Samarinda.

Kegiatan ini dihadiri oleh, Pengurus DPD PDI Perjuangan Kaltim, Fraksi DPRD Provinsi Kaltim, Anggota Fraksi DPRD Kota Samarinda, Pengurus DPC, PAC se-Samarinda serta ranting Samarinda Utara, Ketua RT 38,39.41 Kelurahan Lempake Samarinda Utara, dan Baguna (Badan Penanggulangan Bencana).

"Kegiatan ini seiring dengan kepedulian Ketua Umum PDI Perjuangan, Bu Mega terhadap lingkungan serta menanamkan pemahaman kepada seluruh kader PDI Perjuangan bahwa politik tidak boleh lagi dipisahkan dengan lingkungan," ujar Priskila Evalianitha Randabunga, Wakabid Komunikasi Politik DPD PDI Perjuangan Kaltim dalam press rilisnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews