Rabu, 24 April 2024

KPI Sebut Penyiaran Digital Solusi untuk Masyarakat Perbatasan

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Kamis, 22 Oktober 2020 12:11

Suasana acara sosialisasi dan publikasi oleh Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), Kamis (22/10/2020)/Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), Agung Suprio menyebut bahwa penyiaran digital merupakan solusi satu-satunya agar warga perbatasan dapat menikmati siaran seperti halnya warga yang berada di kota besar.

Sebab itu, ia menginginkan menginginkan agar warga perbatasan mendapatkan pelayanan yang optimal. KPI ingin warga diperbatasan dapat menikmati siaran secara jernih, terang dan tanpa harus berlangganan.

“Satu-satunya solusi adalah menggunakan digital penyiaran. Saya rasa pemerintah sudah dalam track yang tepat untuk mengusahakan penyiaran terselenggara di perbatasan,” ujarnya saat diwawancara pada acara Sosialisasi dan Publikasi mengenai penyiaran digital yang diselenggarakan di Hotel Aston Samarinda pada Kamis (22/10/2020).

Keputusan ini sudah tertulis dalam Undang-Undang Cipta Kerja, penyiaran analog akan diganti menjadi penyiaran digital dan wajah penyiaran Indonesia akan berganti pada tahun 2022 mendatang.

Dirinya juga menyebutkan bahwa semua masyarakat Indonesia akan terlayani dengan TV V2R tanpa terkecuali, secara jernih.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews