Rabu, 24 April 2024

Dapat Bantuan Sembako dan APD dari MHU-MMSGI Lawan Covid-19, Ini Kata Wakil Wali Kota Samarinda

Koresponden:
Ferry Bhattara
Selasa, 12 Mei 2020 11:34

Wakil Wali Kota Samarinda, Barkati (tengah) mengapresiasi bantuan APD dan paket sembako dari MHU-MMSGI./Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Bantuan alat pelindung diri (APD) dan paket sembako senilai Rp 5 miliar sumbangan dari PT Multi Harapan Utama (MHU) dan MMSGI turut diterima Pemkot Samarinda untuk memerangi pandemi Covid-19.

Bantuan langsung diterima Gubernur Kaltim Isran Noor, didampingi Wakil Wali Kota Samarinda Barkati.

Barkati mengaku, bantuan dari MHU-MMSGI itu dapat meringankan beban pemerintah dan masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

"Kita tunggu arahan Pak Gubernur lewat BPBD, nanti mereka yang atur, kita terima saja. Yang jelas bantuan ini meringankan beban kami di Samarinda," ujar Barkati kepada Diksi.co.

Barkati juga berharap banyak pihak mengikuti langkah yang dilakukan MHU-MMSGI.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews