Rabu, 8 Mei 2024

Belum Pikirkan Pilgub Kaltim 2024, Hadi Mulyadi Akui Fokus Pileg DPR RI, Target Lima Kursi

Koresponden:
Er Riyadi
Minggu, 25 April 2021 11:31

Hadi Mulyadi, Wakil Gubernur Kaltim ditemui di Kantor Gubernur Kaltim/ Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Tak terasa, kepemimpinan Isran Noor, Gubernur Kaltim, dan Hadi Mulyadi, Wakil Gubernur Kaltim telah berumur tiga tahun untuk periode pertamanya.

Sudah setengah jalan, kepemimpinan mereka akan berakhir pada 2023 mendatang.

Menyongsong Pilgub Kaltim 2024 mendatang, nampaknya belum dipikirkan oleh Hadi Mulyadi.

Wakil Gubernur Kaltim ini mengaku dirinya akan fokus pada pemilu terlebih dahulu.

"Belum pikirkan Pilgub, fokus legislatif dulu dong yang pertama," ungkap Hadi, Jumat (23/4/2021) kemarin.

Hadi bahkan menyatakan akan maju di Pileg DPR RI. Tidak tanggung tanggung, Partai Gelora Kaltim memasang target meraih lima kursi menuju Senayan.

"Saya akan maju Pileg. Kalau bisa lima kursi. Setelah Pileg itu hasilnya apa baru kami berfikir Pilgub," jelasnya.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews